Om Swastiastu,
Salam Hangat dan semangat...
Puji syukur kita panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa, Ida Sang Hyang Widhi Wasa karena atas Asung Kerta Waranugraha Beliau kita semua diberkati nikmat kesehatan ….
Terima kasih kepada semua staf, Rekan-rekan alumni dan OSIS serta Bapak Ibu peduli terhadap dunia pendidikan yang telah menyiapkan segala sesuatunya sehingga BLOG SMAN 1 Gianyar hadir bersama kita.
Kehadiran BLOG ini diharapkan mampu mendekatkan Sekolah kepada masyarakat baik secara fisik maupun psikis, artinya kondisi sekolaah secara kasat mata terdiri atas tempat persembahyangan, beberapa bagunan dan fungsinya, halaman dan fungsinya serta bangunan-bangunan kecil lainnya yang sudah lama berdiri dan bagaimana kandisinya sekarang ?Tentunya pertanyaan ini akan terjawab dengan baik dan benar jika Bapak Ibu dan Saudara yang kami cintai menyempatkan mampir ke rumah tua kita ini. Secara langsung atau melalui media WEB.
Sedangkan secara psikis, roh dan nama SMA Negeri 1 Ginyar akan selalu kita bawa kemanapun kita pergi, mengenang kembali masa-masa SMA akan terlukis indah di depan kita jika berjumpa dengan anak-anak SMAN 1 Gianayar. Ikatan emosional yang kuat akan menggetarakan hati kita untuk merasakan apa yang pernah kita rasakan puluhan tahun yang lalu, kemudian membandingkan apa yang kita rasakan sekarang.
Bapak/Ibu Guru, Masyarakat serta anak-anak yang saya banggakan marilah kita satukan pikiran perkataan dan perbutan untuk mewujudkan warga SMAN 1 Gianyar yang semakin SEHAT, KUAT, BERMARTABAT, TENTUNYA SELALU BERBUAT BERPIHAK PADA RAKYAT DAN MASYARAKAT SEMOGA ADA MALAIKAT MEMBAWA MUJIZAT.
Semoga kita damai semuanya.
Om santih, santih, santih, om

OSIS DOSMAN




Organisasi Siswa Intra Sekolah (disingkat OSIS) adalah suatu organisasi yang berada di tingkat sekolah di Indonesia yang dimulai dari Sekolah Menengah yaitu Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA). OSIS diurus dan dikelola oleh murid-murid yang terpilih untuk menjadi pengurus OSIS. Biasanya organisasi ini memiliki seorang pembimbing dari guru yang dipilih oleh pihak sekolah.Anggota OSIS adalah seluruh siswa yang berada pada satu sekolah tempat OSIS itu berada.

Sekbid 1 : Keimanan dan Ketakwaan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa
Sekbid 2 : Budi Pekerti Luhur Akhlak Mulia
Sekbid 3 : Kepribadian Unggul, Wawasan Kebangsaan Dan Bela Negara
Sekbid 4 :Prestasi Akademik, Seni, Olahraga
Sekbid 5 : Demokrasi, HAM, Pendidikan Politik, Lingkungan Hidup, Kepekaan dan Toleransi Sosial
Sekbid 6 : Kreativitas Keterampilan Dan Kewirausahaan
Sekbid 7 : Kualitas Jasmani, Kesehatan, Dan Gizi
Sekbid 8 : Sastra Dan Budaya
Sekbid 9 : Teknologi Informasi Dan Komunikasi
Sekbid 10 : Komunikasi Dalam Bahasa Inggris

0 komentar :

Posting Komentar